JADILAH BINTANG

Posted On //

Dan orang-orang bijaksana akan bercahaya seperti cahaya cakrawala, dan yang telah menuntun banyak orang kepada kebenaran seperti bintang-bintang, tetap untuk selama-lamanya. (Daniel 12:3)

Be a star...itulah ungkapan yang sering kita dengar.

Dunia punya bintang. Tuhan juga punya bintang-bintang-Nya.

Siapa mereka? Bukan pendeta, bukan orang terkenal...., bukan pula tokoh-tokoh yang dihormati orang.

Tetapi bintang-bintang-Nya adalah: Mereka yang menuntun orang lain dalam kebenaran. Mereka orang yang membawa orang-orang pada Yesus sehingga diselamatkan.

Banyak yang berlomba ingin jabatan, posisi, peranan yang hebat dalam segalanya. Karena mereka berpikir itu adalah bintang rohani. Salah!!!

Bintang-bintang Sorga adalah mereka yang membawa jiwa datang kepada Yesus.

So...be a star...be His star.

(Disalin dari Renungan Harian "Daily Walk With The King" oleh Pdt. Petrus Agung Purnomo )