MATA-NYA MEMANDANG KITA

Posted On //

Tahun Ayin Gimel mempunyai arti yaitu Ayin adalah mata dan Gimel menurut Talmud, gambaran dari orang kaya yang berlari ke arah orang miskin untuk memberikan pertolongannya. Yang aneh adalah: Kutipan dari perkataan Robert Kiyosaki yang saya terima: "Ubahlah fokusmu, dari mencari uang ke melayani lebih banyak orang. Melayani lebih banyak orang, membuat uang datang."

Ini memang tahun yang berbeda. Tahun di mana Tuhan ingin melihat kita hidup dalam penyertaan kasih yang ajaib, yang terus lahir dari hidup kita. Tolonglah orang lain, maka pertolongan Tuhan akan selalu tersedia untuk kita.

Mata-Nya memandang kita....!

(Disalin dari Renungan Harian "Daily Walk With The King" oleh Pdt. Petrus Agung Purnomo)